Divisi
Litbang (Penelitian dan Pengembangan) merupakan salah satu bidang ODC yang bertanggung jawab
dalam hal peningkatan kapasitas setiap anggota, baik berupa pengetahuan
akademis yang meliputi sains dan ilmu lainnya maupun keterampilan anggota dalam
mengaplikasikan pengetahuan tersebut. Hal ini bertujuan agar terciptanya kader –
kader yang profesional dan berwawasan tinggi dalam bidang yang ditekuninya.
Selain itu divisi ini juga berperan dalam melakukan penelitian atau usaha untuk
mendapatkan informasi strategis dibidang kelautan baik secara langsung ataupun
tidak. Dalam menjalankan programnya Divisi Litbang juga berkerjasama dengan divisi
Coral House dan Diklat yang secara bersamaan melakukan kegiatan dengan tujuan
yang sama.
Jumat, 05 September 2008
DIVISI INFOKOM
Defisi Infokom merupakan sebuah divisi dari Ocean Diving Club (ODC) yang bertanggung jawab mengenai informasi dan komunikasi serta publikasi dan dokumentasi ODC. Divisi ini memiliki peran yang tidak kalah pentingnya dengan divisi - divisi lainnya, divisi infokom dapat terlibat dalam seluruh kegiatan yang dilaksanakan ODC.
DIVISI PERALATAN
Divisi Peralatan merupakan salah satu divisi yang ada di ODC yang bergerak di bidang peralatan. Divisi Peralatan bertanggung jawab penuh atas segala jenis peralatan yang ada di ODC. Saat ini Divisi peralatan juga melayani sewa - menyewa alat selam baik untuk anggota ODC, mahasiswa UNSYIAH, maupun untuk umum.
Divisi Peralatan saat ini telah memiliki koleksi peralatan selam 6 set alat scuba, 20 set alat skin diving, dan peralatan penunjang untuk pengambilan data terumbu karang seperti Roll Meter, Transect Kuadrat, Floating Gride, Sechi Disk, alat tulis bawah air (sabak), serta Camera Under Water.
Divisi Peralatan saat ini telah memiliki koleksi peralatan selam 6 set alat scuba, 20 set alat skin diving, dan peralatan penunjang untuk pengambilan data terumbu karang seperti Roll Meter, Transect Kuadrat, Floating Gride, Sechi Disk, alat tulis bawah air (sabak), serta Camera Under Water.
Divisi Coral House
Coral House Ocean Diving Club dibentuk pada 26 Mei 2009 sebagai pusat data dan informasi terumbu karang Aceh. Tersebarnya data dan informasi tentang terumbu karang aceh menjadi latar belakang Ocean Diving Club untuk memperolehnya kembali dan mengelolanya secara lebih baik, setidaknya Coral House dapat mengetahui keberadaan data-data terumbu karang tersebut. Hal ini untuk memudahkan pengguna data terumbu karang Aceh dalam menggali informasi lebih lanjut yang diinginkan.
Sebagai pusat data dan informasi, Coral House menyediakan fasilitas data base terumbu karang Aceh, pustaka mini, dan fasilitator bagi pengguna data dengan pemilik data terumbu karang aceh. Selain itu, sebagai Jaringan Kerja Reef Check Indonesia (JKRI) Coral House juga melakukan pemantauan kondisi terumbu karang, melakukan pengembangan kapasitas sumber daya manusia dalam melakukan pemantauan kondisi terumbu karang dan memperkenalkan metode Reef Check ke semua kalangan pecinta dan penggerak konservasi ekosistem terumbu karang di Aceh.
Coral House juga bertugas untuk mengelola pustaka mini ODC dengan koleksinya berupa buku, majalah, laporan kegiatan, laporan KKP, dan skripsi.
Sebagai pusat data dan informasi, Coral House menyediakan fasilitas data base terumbu karang Aceh, pustaka mini, dan fasilitator bagi pengguna data dengan pemilik data terumbu karang aceh. Selain itu, sebagai Jaringan Kerja Reef Check Indonesia (JKRI) Coral House juga melakukan pemantauan kondisi terumbu karang, melakukan pengembangan kapasitas sumber daya manusia dalam melakukan pemantauan kondisi terumbu karang dan memperkenalkan metode Reef Check ke semua kalangan pecinta dan penggerak konservasi ekosistem terumbu karang di Aceh.
Coral House juga bertugas untuk mengelola pustaka mini ODC dengan koleksinya berupa buku, majalah, laporan kegiatan, laporan KKP, dan skripsi.
Kamis, 04 September 2008
Contact
15.12
No comments
Alamat : Jln. Tgk. Syekh Abdul Rauf,
Laboratorium Jurusan Ilmu Kelautan
Koordinatorat Kelautan dan Perikanan
Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh.
Email : odc.atjeh@hotmail.com
Facebook : Odc-Unsyiah
Hp : Ketua Umum : Samsul Bahri (085361153215)
Infokom ODC : - Khalidin (085277225702)
Laboratorium Jurusan Ilmu Kelautan
Koordinatorat Kelautan dan Perikanan
Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh.
Email : odc.atjeh@hotmail.com
Facebook : Odc-Unsyiah
Hp : Ketua Umum : Samsul Bahri (085361153215)
Infokom ODC : - Khalidin (085277225702)
Tentang Kami
Ocean Diving Club Koordinatorat Kelautan dan Perikanan Universitas Syiah Kuala merupakan suatu organisasi kemahasiswaan yang didirikan pada tanggal 1 Februari 2007. Ocean Diving Club merupakan organisasi yang mewadahi kegiatan mahasiswa Koordinatorat Kelautan dan Perikanan Universitas Syiah Kuala yang memiliki kesamaan minat dalam bidang selam, berorientasi pada selam ilmiah dan kegiatannya berdasar pada Tri Dharma Perguruan Tinggi. Ocean Diving Club bersama Divisi Coral House kini ikut ambil andil dalam pelestarian ekositem terumbu karang Aceh, dengan rutin melakukan Pemantauan Kondisi, Rehabilitasi dan Kampanye.
Langganan:
Postingan (Atom)