Pada
tahun ini, ODC Unsyiah mengsertifikasikan delapan orang dari peserta diklat
yang berasal dari Jurusan Ilmu Kelautan Koordinatorat Kelautan dan Perikanan
Unsyiah sebanyak tujuh orang dan dari Jurusan Bududaya Perairan Koordinatorat
Kelautan dan Perikanan Unsyiah 1 orang. Sebelum disertifikasi, peserta sudah
mendapatkan bekal pelatihan terlebih dahulu baik dari segi skill dan materi
P.A.P. proses diklat berlangsung selama 7 bulan dimana ada LKK (Latihan
Keterampilan Kolam) dan LPT (Latihan Perairan Terbuka).
Di
Sabang, mereka melakukan latihan biasa yaitu Alat Dasar Selam/ latihan Skin
selama satu hari dan Latihan Scuba selama dua hari. Mereka latihan di Gapang
dengan kontur pantai yang landai sehingga mereka dapat melakukan latihan dengan
nyaman. Dan pada hari ketiga, mereka langsung dipegang oleh instruktur apakah
layak atau tidak mereka menjadi seorang PENYELAM. Test ini dilakukan di Iboih,
Sabang. Setelah test kemampuan menyelam, pada malamnya mereka mengikuti test
materi P.A.P yang juga langsung dipegang oleh instruktur.
Brieffing dengan Instruktur sebelum test
kemampuan menyelam.
Evaluasi dengan
Instruktur sebelum test materi P.A.P
Memang
membutuhkan proses yang panjang, tetapi semangat dari peserta diklat yang
sangat besar, sehingga membuat mereka lulus ikut sertifikasi ODC dan sudah
menjadi anggota ODC Unsyiah.
SELAMAT BUAT
DIKLAT VI OCEAN DIVING CLUB.